KANDANGAN, BANYUWANGI, 16/4 (JMDN) – Kepala Desa (Kades) Kandangan mengawal langsung progres penambalan jalan berlubang di sepanjang jalur protokol Desa Kandangan, Kecamatan Pesanggaran, Kabupaten Banyuwangi, Rabu (16/4/2025).
Dengan menggunakan sumber anggaran yang berasal dari dana APBD Tahun 2025, penambalan jalan berlubang tersebut bertujuan untuk memastikan kenyamanan dan keselamatan dari masyarakat yang melintas di jalan yang menjadi akses utama perekonomian di Desa Kandangan itu.
Dengan berjalan lancarnya penambalan jalan berlubang tersebut, diharapkan nantinya kegiatan perekonomian di Desa Kandangan juga akan semakin baik dan meningkat, serta masyarakat juga akan dapat beraktivitas dengan lebih aman dan nyaman.
“Semoga dengan dilakukannya penambalan di sepanjang jalur protokol Desa Kandangan ini, kedepannya kegiatan perekonomian di Desa Kandangan akan semakin baik dan meningkat,” ujar Riyono selaku Kades Kandangan. (JMDN/Candra/Jurnalis Desa)